Kamis, 22 November 2012

SARASEHAN BUDAYA JAWA MALAM REBO LEGEN


27 NOPEMBER 2012
Pkl. 19:30 WIB

SARASEHAN BUDAYA JAWA MALAM REBO LEGEN
Edisi Nopember 2012

Sanggarseni Paramesthi  bekerjasama dengan Teater Lingkar Semarang, di Rumah Sedulur Maston Lingkar Jl. Gemah Jaya III, Kedung Mundu - Semarang, hadir sebagai pemantik diskusi Romo Kirjito (Magelang) & Bp. Mujahirin Thohir (Undip), dengan pengatur diskusi Widodo Wikandana. dibuka dengan beberapa gurit, macapat, musikalisasi gurit dan performance lainnya.

SUMANGGA....

WORKSHOP DAN LOMBA FOTOGRAFI KINETIKA


30 NOPEMBER 2012
Biro pers Teknik Kimia Undip, KinetikA mengadakan lomba fotografi dan workshop se-Jawa Tengah tanggal 1 Desember 2012.
Ayo ikuti even lomba fotografi . Pengumpulan foto tanggal 30 November 2012.

Hadiah menarik menanti anda...
Juara I: Rp. 600.000
Juara II: Rp. 400.000
Juara III: Rp. 250.000

Tema Lomba Fotografi ini adalah "Pahlawanku Inspirasiku"
Berikut adalah deskripsi tema:
Objek foto berupa aktivitas manusia yang mengisahkan sosok inspiratif selayaknya pahlawan yang telah menyelamatkan arti hidup. Inspiratif layaknya barang berharga yang terpendam di setiap jejak peristiwa. Foto yang bercerita tentang seseorang yang membangkitkan harapan, menggemakan kabar gembira di lorong-lorong kekhawatiran, serta mengukirkan senyum di balik derai tangis.

Contact person:
Hanif 085290886615
Reta 081805897249

atau

like this page Lomba Fotografi dan Workshop !!!
you can get inform about this :D
and more info follow twitter @KinetikaUndip & kinetika.hmtk.undip.ac.id

Pengumuman pemenang pada tanggal 1 Desember 2012 pada saat Workshop. come on guys , don't miss it guys !!!!!

Rabu, 21 November 2012

PAMERAN GEROBAG KITAKITA

23 NOPEMBER 2012

Sebuah Pameran Projek dari Hysteria
"Gerobak KitaKita"

Opening: Jumat 23 November 2012
19.30 WIB - selesai
Widya Mitra Jl. Singosari II No.12 Semarang

Exhibition: 23 - 30 November 2012
Opening Performer :
koboy kota dan kawanan pembunuh bayaran (akustik)


Untuk ke sekian kalinya Kolektif Hysteria membuat pameran seni visual berbasis project yang dinamakan Gerobak Kitakita. Pameran seni berbasis art project ini sengaja dimaknai sebagai kegiatan berkarya yang tidak semata-mata menghasilkan karya dua dimensi saja namun lebih menitikbberatkan kesenian sebagai peristiwa mengalami, reproduksi, dan representasi praksis sosial.
Gerobak Kitakita bermula dari kegiatan rutin pemutaran film yang diselenggarakan Hysteria sejak tahun 2007 hingga pada tahun 2011 Hysteria mendapat kepercayaan dari Ruang Rupa, Jakarta untuk mengoperasikan sebuah program yang bernama Gerobak Bioskop. Ide dasar yang ditawarkan adalah distribusi pengetahuan melalui film-film bermutu seluas-luasnya. Dipicu oleh massifnya tontonan di televisi yang tidak cerdas sementara film-film cerdas ini tersimpan dalam koleksi pribadi dan tidak dibagi, Hysteria disokong Ruang Rupa mulai secara teratur gerilya ke beberapa wilayah untuk mengadakan acara nonton bareng.
Memori masyarakat mengenai menonton ramai-ramai di era layar tancap membuat metode ini cukup efektif. Pengalaman menonton bersama dan didukung ribuan film yang Hysteria kumpulkan membuat program ini diminati di kampung atau komunitas tertentu.
Berjalin kelindan dengan pemutaran film rutin, barter atau tukar menukar koleksi film semakin sering terjadi sehingga lambat laun membuat Hysteria menjadi salah satu bank film yang cukup bagus. Masyarakat bisa dan boleh mengakses film-film koleksi Hysteria yang konon banyak diantaranya langka dan sebaliknya Hysteria sangat terbuka dengan sumbangan film-film bagus koleksi teman-teman yang lain.
Kegiatan kemudian berkembang saat Kolektif Hysteria sebagai sayap komunitas lembaga Hysteria iseng-iseng membuat proyek video art atau proyek dokumentasi. Dimulai dari kepercayaan pihak panitia Biennale Jogjakarta XI yang mempercayakan Hysteria untuk membuat sebuah art project bersama masyarakat Gunung Kidul.
Tidak terasa setahun sudah program ini berjalan dengan kawalan Purna Cipta Nugraha sebagai project officer, kini saatnya pihak Hysteria memamerkan project mereka bersama Ruang Rupa tentang Gerobak Bioskop. Apakah signifikansi dari project ini dan sejauh apa ia berkontribusi terhadap iklim kreatif di kota Semarang ini. Mari kita lihat. (Adin)

Link : http://buletinhysteria.blogspot.com/2012/11/pameran-gerobak-kitakita.html


Senin, 19 November 2012

GITARAN 7

SABTU 24 NOPEMBER 2012

GITARAN adalah acara gathering atau kumpul-kumpul para pemain dan pecinta gitar klasik di Semarang.
Acara ini diadakan oleh KOMUNITAS GITAR KLASIK SEMARANG. Tentang komunitas ini, silakan kunjungi group Facebooknya :
https://www.facebook.com/groups/gitarklasiksemarang/


 



GITARAN 7 kali ini akan diadakan pada hari Sabtu, 24 Nopember 2012, pkl. 19:00-22:00 WIB.
Tempat di Gedung Kesenian SOBOKARTTI, Jl. Dr. Cipto No.31-33 Semarang.


Buat teman-teman yang sedang mempelajari partitur sebuah lagu/komposisi dan merasa ada kesulitan membaca pada bagian-bagian tertentu, silakan dibawa partiturnya untuk bisa ditanyakan pada pembina-pembina KGKS.

Silakan berbagi informasi apapun dan cerita tentang gitarm sehingga bisa menambah pengetahuan kita.

Usul dan saran untuk perkembangan dan variasi acara KGKS sangat kami harapkan.

Jangan lupa bawa gitar sendiri-sendiri ya (buat yang bisa) :)

Sampai jumpa di sana! :)

Link : https://www.facebook.com/events/139585956189316/?context=create

Minggu, 18 November 2012

PENTAS MALAM SETU PAINGAN KE-2 SOBOKARTTI

23 NOPEMBER 2012
19:30 WIB - selesai


Pergelaran wayang kulit Setu Paingan ke-2 ini akan mempergelaran lakon PARTA DEWA, dengan dhalang KRAT RIBUT CARITADUPIRA.

Mulai pkl. 19:30 WIB sampai dengan selesai di Paseban Gedung Kesnian Sobokartti, Jl. Dr. Cipto No. 31 - 33 Semarang.

Silakan menikmati :)



Link : https://www.facebook.com/events/175708002569084/?ref=ts&fref=ts

JAZZ IN THE MALL

20 NOPEMBER 2012
MALL CIPUTRA SEMARANG
18:00 - 21: 00 WIB


TraxFM Semarang, Mal Ciputra dan Komunitas Jazz Ngisoringin kembali menghadirkan Jazz in The Mall (JiTM) pada hari Selasa, 20 November 2012, pkl.18:00 - 21:00 WIB.

Menampilkan band-band Komunitas..

1. Pofferjes
2. ALjabar

Dan dilanjutkan dengan Jam Session sahabat-sahabat Komunitas Jazz Ngisoringin.

Be Jazzy there.. :)


Link : https://www.facebook.com/events/285822694863168/

Selasa, 13 November 2012

ORArT ORET 45

ORArT ORET 45 kali ini akan digelar pada hari Minggu, 18 Nopember 2012 di halaman Galeri Semarang, Jl. Taman Srigunting No. 5-6 Semarang, mulai pkl. 08:00 WIB.

Yang punya tshirt ORArT ORET dipake yaa! :)

Selain beraktifitas seperti biasanya, kita juga akan ikut mengapresiasi karya-karya seniman kontemporer Jepang, karena di Galeri Semarang baru saja dibuka pameran bersama seniman-seniman kontemporer Jepang dengan tajuk 'SHARAKU, interpreted by Japan's Contemporary Artists'.

Dan pada pkl. 10:00 WIB, kita akan ikut menonton screening film 'ONE YEAR AFTER TOHOKU DISASTER'.

Tentang pameran dan screening film bisa dilihat di sini :
- https://www.facebook.com/events/101660519998542/
- http://semarangguyub.blogspot.com/2012/11/17-nopember-2012-semarang-gallery-jalan.html
- https://www.facebook.com/groups/semarangguyub/

Seperti biasa, peralatan bawa sendiri-sendiri.
Ajak semua kenalan ya! :)

Guyub Art!

Link : https://www.facebook.com/events/382665905148919/?context=create

Kamis, 08 November 2012

'PEPELING' : Apresiasi Seni Tari & Musik Kontemporer

JUMAT, 9 NOVEMBER 2012
AUDITORIUM RRI SEMARANG
19.00 - selesai

UKM KESENIAN JAWA UNDIP PROUDLY PRESENT
apresiasi seni tari dan musik kontemporer bertajuk "PEPELING"

mempersembahkan:
1. LUH ING BUANA

koreo by HILDA, penari IRMA-INDAH-PRYSKA-HILDA-RISA-RENSI, komposer by RIFKI, pemusik RIFKI-DANANG-YOGIE-SANDRA-TATAG

2. SOLAH ING JANMA
koreo by DANANG, penari RARAS-BETIK, pemusik DANANG-YOGIE-SANDRA

3. MATAPUKAN (juara II Pekan Seni Mahasiswa Daerah)
koreo by NURYANTO, ass.koreo TUTUT, komposer by RUDY SULISTANTO, penari IRMA-INDAH-PRYSKA-HILDA-RISA-RENSI-RARAS, pemusik RIFKI-DANANG-YOGIE-SANDRA-KOKO-RAHMA-TATAG

HTM:
-PRE SALE Rp.10.000,00
-ON THE SPOT Rp.15.000,00

CP: sandra 085797329339, irma 081229234992

Link : https://www.facebook.com/events/375460675869806/?ref=ts&fref=ts

WIDYA MITRA HERITAGE WALK 2012

SABTU, 10 NOPEMBER 2012
Pkl. 06:00 WIB - selesai


Dengan bangga kami mempersembahkan acara tahunan kami :
WIDYA MITRA HERITAGE WALK 2012
“ Semarang Manise – De Macht van Suiker”
“ Semarang Manise – The Power of Sugar”

Heritage Walk tahun ini akan menapak tilas peninggalan industri gula di Semarang hingga ke Tasikmadu Karanganyar.

Fasilitas dari penyelenggara : Makan Siang, Transportasi, Kaos.
Rute perjalanan : Peninggalan jejak gula di Semarang, Eks Rumah Tinggal Oei Tiong Ham, Eks Pabrik Gula Colomadu dan Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar

Berminat untuk bergabung di acara ini, silahkan hubungi kami:
Widya Mitra, Jl. Singosari II no. 12 Semarang.
(Info dan pendaftaran: Leisa 024-8450491, hari Senin- Jumat 09.00-16.00 )

Kontribusi Peserta:
Umum : Rp. 100.000,-
Pelajar dan Mahasiswa S1 : Rp. 60.000,- (menunjukan KTM atau Kartu Osis)

Pendaftaran peserta paling lambat hari Jumat, tanggal 09 November pukul 15.00.

Link : https://www.facebook.com/events/503704439649240/

GITARAN 6

MINGGU 11 NOPEMBER 2012

GITARAN adalah acara gathering atau kumpul-kumpul para pemain dan pecinta gitar klasik di Semarang.
Acara ini diadakan oleh KOMUNITAS GITAR KLASIK SEMARANG. Tentang komunitas ini, silakan kunjungi group Facebooknya :
https://www.facebook.com/groups/gitarklasiksemarang/

GITARAN 6 kali ini akan diadakan pada Minggu, 11 Nopember 2012 mulai pkl.19:00 WIB di DEOHOLIC COFFEE & SHOP Lt.3 - Pleburan Semarang.

Silakan sharing atau bertanya tentang gitar klasik di acara ini.

Rencanaya PROTV Semarang akan ikutan hadir untuk meliput gathering ini.

Jangan lupa bawa gitar sendiri-sendiri ya (buat yang bisa) :)

See you there!

Link : https://www.facebook.com/events/126820210804001/

READING 7 | WATER

7 - 21 NOPEMBER 2012

Air ada di mana-mana...tidak tepat betul sebenarnya, karena di beberapa tempat di bumi, air sangat suit didapatkan.

Menemukan sebuah cerita yang menarik tentang air di jalanan akan
menjadi tema READING 7 kali ini.
Bacalah suasana jalanan dan abadikanlah! Kemudian unggah 2 (dua)
foto terbaik anda ke dalam album yang sudah tersedia, 'READING 7 | WATER'.

Periode pencarian obyek foto adalah dari tgl. 7 Nopember 2012 sampai tgl. 21 Nopember 2012. Pengunggahan foto paling lambat tgl. 23 Nopember 2012.

Hanya anggota group yang bisa mengunggah foto ke dalam album,
bagi yang belum jadi anggota...bergabunglah! :)

**READING adalah acara pencarian obyek street photography yang
diadakan secara online dan diperuntukkan bagi anggota THE READERS, yang belum jadi anggota tetap bisa ikut serta, tapi tidak bisa ikut mengunggah hasil karyanya.

Kunjungi dan bergabunglah dengan group ini di :
https://www.facebook.com/groups/TheReadersStreetPhotography/

Selamat membaca! :)


Link : https://www.facebook.com/events/401730613229351/

DISKUSI & WORKSHOP BERSAMA LIAN GOUW

12 & 19 NOPEMBER 2012

DISKUSI dan WORKSHOP
bersama LIAN GOUW

Penulis Only A Girl, Menantang Phoenix

Tema: Fiksi Historis. Bagaimana menggunakan peristiwa historis untuk menulis fiksi?

Diskusi: 12 November 2012 pk. 18.30-21.00
Workshop: 19 November 2012 pk. 18.30-21.00
di AKABA 17 SEMARANG, Jl. Seteran Dalam 9, Semarang


Only A Girl mengisahkan tiga wanita Peranakan Tionghoa dari generasi berbeda yang mencari jalan sendiri dalam situasi politik di Indonesia.

Diselenggarakan oleh Yayasan Budaya Widya Mitra dan Progdi Belanda AKABA 17 Semarang.

Link : https://www.facebook.com/events/445441635511894/

'KURSI' : PEMENTASAN TEATER GEMA IKIP PGRI SEMARANG

13 & 14 NOPEMBER 2012

Teater Gema IKIP PGRI Semarang m.e.r.p.e.r.s.e.m.b.a.h.k.a.n:

Naskah: KURSI

Karya : Prie. GS.

Pelaksanaan: Selasa dan Rabu, 13 & 14 November 2012
Waktu: Pukul 19.30 s.d 22.00 WIB
Tempat: Auditorium Gedung Pusat lantai 7 IKIP PGRI Semarang
Jalan Lontar No. 1 Sidodadi Dr. Cipto Semarang


HTM :
-PRE SALE Rp.5.000,00
-ON THE SPOT Rp.7.500,00


│Pimpro/TriSudaryono│StageManager/AmeliaJenryFourtina│Sutradara/Ibrahim│Astrada/AyuAmelia│DanangSeptaFriawan/JurangGrawah│JokoPramono/JurangCupet│M.Rif’an/Menteri│RizalulFikri/Peramal│SaifulAmri/Menteri│LailiLukna/Semang│MariaUlfa/Sanggit│AdeMinten/Semang│AnindyaSurya/Monalisa│HardianaKicukSubrata/Wartawan│Prajurit:KatonCahyo/Dika/Afrian/JayAdnan/Impong/LilikBP.│IlustrasiMusik:Ucup/Fikri/RizalGendut/Rizki/Budiawan/Aya’/Fahri/Umam/Fajar│MakeUp/Lidra/IndriKartikaSari│Lighting/NikoKepet│Artistik/Bachtiar/Feri│DesignArt/Naka│

“Harta, tahta dan wanita adalah sebuah trio abadi! Jika dipisah maka akan kehilangan arti!” Luar biasa sungguh ketiga ‘ta’ tersebut. Yah, luar biasa. Tapi jangan kira ‘luar biasa’ itu hanya menunjuk sisi kebahagiaan, kesuksesan, keberhasilan etc semata. Kepedihan, kenestapaan, kesepian, kebobrokan dll jangan kita lupakan, kesemuanya itu bisa tibatiba muncul juga berkat harta, tahta dan wanita.
Kerajaan mulai tak jelas! Raja yang sudah menapak udzur semakin khawatir, anak satusatuya yang digadang menjadi penggantinya pergi. Menyerahkan warisan sedemikian berharga kepada orang lain adalah perbuatan ideot! Raja kesepian.
Bukannya tanpa alasan sang Pangeran pergi. Pangeran muak dengan segala sistem kerajaan. Pun dengan semua elit kerajaan. Terlebih kepada Paman menteri, sang Pangeran mengendus ada niatan buruk pada benak menteri ketika sang Raja mulai bingung atau lebih tepatnya dibingungkan. Pangeran ingin mendobraknya. Diajaklah wartawan, pemuda idealis dengan sedemikian pengalamannya yang sebelumnya menjadi korban sistem.
Menteri segera memanfaatkan keadaan ini. semua rencana telah tersusun sedemikian rapi. Memanfaatkan kecerdikan peramal istana, menteri berharap akan semakin memuluskan jalannya. Tapi apa daya, di tengah penyusunan kudeta, muncul masalah besar. Semang, wanita yang dulu menjadi simpanan menteri muncul. Mengancam akan membeberkan seluruh niatan jahat menteri. Ada tiga syarat yang diajukan semang untuk tutup mulut.

Akankah menteri menuruti ketiga syarat itu? Akankah kudeta yang akan dilancarkan menteri berhasil? Selamat menyaksikan!!!

SHARAKU, Interpreted by Japan’s Contemporary Artist : GROUP EXHIBITION

17 NOPEMBER 2012
Semarang Gallery
Jalan Taman Srigunting No 5-6 Semarang


SHARAKU

Interpreted by Japan’s Contemporary Artists


Toshusai Sharaku master ukiyo-e terkemuka dan terkenal diseluruh jepang serta dunia karena karya-karyanya berupa potret patung aktor kabuki. Sharaku adalah seniman yang sangat aktif di Edo (sekarang Tokyo) sekitar 200 tahun lalu, setiap karya yang ditampilkan memiliki kekuatan garis serta keahlian menggunakan warna kontras yang mengeksploitasi kemungkinan teknik secara keseluruhan seorang seniman cetak.


Pameran ini merupakan penafsiran ulang karya Sharaku oleh 28 desainer grafis Jepang dan 11 seniman yg berdiri pada sisi ekstrim lain dari Sharaku. Pendekatan yang kaya dan interpretasi personal setiap seniman dalam menghadapi karya Sharaku bukan sekedar konfirmasi ulang dari kualitas pelopor dan daya pikat seniman ukiyo-e yang tidak biasa ini. Mereka juga memberikan contoh tampilan resonansi menarik yang hadir di antara ukiyo-e, desain grafis, dan seni kontemporer.

- Pembukaan pameran & diskusi : Sabtu, 17 Nopember 2012 pkl. 19:00 WIB
- Screening film 'ONE YEAR AFTER TOHOKU DISASTER' : Minggu, 18 Nopember 2012 pkl. 10:00 & 14:00 WIB

Nama-nama peserta pameran:
Yukio Fujimoto, Takashi Fukai, Miran Fukuda, Masahiro Kiyomizu, Naofumi Maruyama, Yasumasa Morimura, Takashi Murakami, Saburo Ota, Kenjiro Okazaki, Tsuyoshi Ozawa, Akira Yagi.

Pembukaan dan screening film bisa dilihat di link dibawah.

Link :  https://www.facebook.com/events/101660519998542/

TENTANG SEMARANG GUYUB



SEMARANG GUYUB ADALAH SEBUAH SEMANGAT!

Semangat untuk menggairahkan iklim seni dan budaya di kota Semarang.
SEMARANG GUYUB dibuat Untuk itu diperlukan sebuah pusat informasi mengenai acara-acara seni dan budaya yang sedang dan akan berlangsung di Semarang, sehingga masyarakat umum, terutama warga Semarang bisa segera mengetahuinya dan diharapkan saling berbagi informasi untuk kemajuan kehidupan seni dan budaya kota Semarang.
Terbuka pula untuk info-info acara seni dan budaya di luar kota Semarang, sehingga pelaku-pelaku seni dan budaya di Semarang akan terpacu untuk terus berkesenian dan berbudaya.

Silakan kirimkan email berisi poster, link dan keterangan lengkap mengenai acara seni & budaya anda ke : semarangguyub@gmail.com, untuk kemudian akan kami unggah sesegera mungkin.

Silakan gabung juga di group Facebooknya, anda bisa mengunggah poster dan link acara anda sendiri :
https://www.facebook.com/groups/semarangguyub/


* SEMARANG GUYUB dikelola oleh Dadang Pribadi, warga kota Semarang
https://www.facebook.com/dapristudio