Minggu, 02 Desember 2012

READING ON LOCATION 1

9 DESEMBER 2012

READING ON LOCATION (ROL) adalah acara offline THE READERS untuk turun ke jalan mencari, membaca dan mengamati jalan/ruang publik terbuka berserta obyek-obyek pengisinya untuk kemudian diabadikan dalam frame foto yang bisa membuat pengamat foto ikut merasakan suasana tersebut.

Mengenai THE READERS, silakan kunjungi groupnya di :
https://www.facebook.com/groups/TheReadersStreetPhotography/

Mengingat keterbatasan admin, untuk sementara ini ROL masih diadakan di kota Semarang. Semoga ke depannya THE READERS bisa mengadakan ROL di seluruh kota di Indonesia dan dunia :)

Buat teman-teman di luar Semarang yang kebetulan sedang berada di Semarang, monggo silakan bergabung :)

ROL diadakan sesuai dengan tema acara rutin READING dan kali pertama ini kebetulan jatuh di dalam READING 8 | TRASH (SAMPAH). Dan untuk ROL kali ini akan diadakan di Pasar Johar Semarang pada hari Minggu tgl. 9 Desember 2012, pkl. 08:00 - 11:00 WIB.

Kumpul di depan ex Matahari Dept. Store, dan untuk selanjutnya teman-teman dipersilakan bebas berpencar untuk mencari obyeknya, boleh sendirian ato dengan beberapa teman, dengan besar kemungkinan akan memperoleh obyek foto dan suasana yang hampir sama (ini nggak asiknya :D ).

Harus tetap diingat untuk menjaga perilaku baik kita di lokasi :)

Sampai ketemu di lokasi!

Link acara :
https://www.facebook.com/events/100154950154287/?ref=notif&notif_t=plan_user_joined

Tidak ada komentar:

Posting Komentar