15 MEI 2015
DISKUSI 'JEJAK JAJAK PETERONGAN'
Setelah peristiwa terbakarnya Pasar Johar pada Sabtu malam tanggal 10
Mei 2015, masyarakat Semarang ramai membicarakan pasar tradisional.
Pasar Johar menjadi 'trendingtopic'dengan ersoalan heritage, penyebab
kebakaran, penggalangan dukungan untuk pedagang Johar menjadi beberapa
tema isi perbincangan.
Sebelum
peristiwa kebakaran ini, Pasar Peterongan (yang juga pernah mengalami
musibah kebakaran) juga dibicarakan karena akan segera direvitalisasi
oleh Pemkot Semarang,
Masih dalam kegiatan rangka Pameran
Pendokumentasian Pasar Peterongan, akan digelar diskusi bersama Rukardi
Achmadi (Komunitas Pegiat Sejarah) dan M. Salafi Handoyo (ORArT ORET).
Diskusi akan diadakan pada hari Jumat, 15 Mei 2015 pkl. 18:30-21:00 WIB
di ORArT ORET ArtSpace Jl. Kelud Raya No. 10 Sampangan- Semarang
(samping Iga Bakar Tandhok).
Silakan hadir!
Diskusi terbuka untuk umum dan gratis (kecuali kalau ingin jajan atau ngopi smile emoticon )
**Karena sesi Presentasi Karya peserta Program Playing Residency #3
urung dilaksanakan pada pembukaan pameran 11 Mei lalu, sesi presentasi
akan diadakan pada pkl. 16:00 WIB (akan diadakan sebelum waktu diskusi
'Jejak Jajak Peterongan')
Link : https://www.facebook.com/events/1580914122186087/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar